Rangkaian charger batere pada gambar dibawah dapat digunakan untuk melakukan pengisian (charge) batere tipe AAA, AA dan PP3. Rangkaian charger batere ini cukup sederhana, mudah untuk dibuat dengan komponen yang banyak dipasaran. Rangkaian charger batere ini menggunakan regulator tegangan variabel LM317 sebagai pengontrol arus pengisian batere. Rangkaian charger batere ini dapat digunakan untuk melkukan pengisian batere jenis NICD dan NIMH. Metode pengisian batere dengan rangkaian charger dibawah adalah dengan mode pengikut arus yang dikontrol menggunakan regulator LM317. Rangkaian lengkap charger batere AAA, AA dan PP3 jenis NICD maupun NIMH dapat diliha secara detil pada gambar rangkaian berikut.
Rangkaian Charger Batere (AAA, AA, PP3)
Rangkaian charger batere diatas terdiri dari beberapa bagian yang dipisahkan untuk ukuran batere yang bebeda, hal ini karena tiap batere memiliki arus pengisian yang berbeda untuk tiap kapasitasnya. Pengisian batere pada ukuran batere berbeda dilakukan dengan arus charge batere yang berbeda juga.Pembatas arus pengisian batere pada rangkaian charger batere diatas menggunakan resistor sebagai berikut :
- batere AA resistor pembatas arusnya 12 Ohm
- batere AAA resistor pembatas arusnya 22 Ohm
- batere PP3 resistor pembatas arusnya 270 Ohm
Tiap bagian charger untuk tiap ukuran batere yang berbeda dicharge dengan arus pengisian yang berbeda dan di kontrol masisng-masing tiap ukuran tersebut dengan rangkaian transistor BC547 dengan arus maksimum sesuai resistor pembatas arus diatas. Rangkaian charger batere diatas dapat diberikan sumber tegangan +9 volt DC hingga +25 volt DC yang dapat diambil dari power supply atau accumulator.
Buat Pesan Untuk Artikel "Rangkaian Charger Batere (AAA, AA, PP3)"